Benelan Kidul, Banyuwangi – Terselenggara Pertandingan eksibisi klub bola voli Bintang Remaja Dusun Suko Desa Benelan Kidul dengan klub bola voli Hial Reborn dari Desa Lemahbangkulon, Kecamatan Singojuruh, pada Jum’at, (16/8/24).
Pertandingan ini berlangsung di lapangan bola voli Bintang Remaja Dusun Suko. Meskipun tidak ada jadwal rutin, namun pertandingan eksibisi ini sering dilakukan.
Tujuannya disamping untuk meningkatkan teknik juga meningkatkan mental bermain para pemuda yg tergabung dlm klub bola voli tersebut. Selain sebagai hiburan bagi warga Dusun Suko, Desa Benelan Kidul dan sekitarnya.
Pertandingan dimulai pk. 20.00 WIB. Selain melaksanakan pertandingan eksibisi, klub Bola voli Bintang Remaja yang dipandegani oleh Mas Alif juga selalu mengikuti yg turnamen2 yang diselenggarakan di berbagai desa. (Muhammad – Jurnalis Desa)